Cara Menghitung Volume Kontrak Ketika Trading Forex

Ketika Anda sudah tahu langkah-langkah menentukan volume trading maka kini saatnya Anda tahu bagaimana cara menghitung volume kontrak perdagangan secara tepat. Sehingga peluang Anda terkena margin call akan semakin kecil.

Anda sudah tahu kan, kenapa kita harus menghindari magin call? jika belum tahu maka silahkan baca tulisan kami terlebih dahulu tentang penjelasannya disini.

cara menghitung volume perdagangan

Perhitungan volume perdagangan ini berdasarkan jumlah modal yang kita miliki dan besarnya risiko yang dapat kita terima.

Sebelum menghitung volume perdagangan kita harus memperhatikan satuan modal yang kita gunakan, apakah dalam bentuk Euro (EUR) atau Dollar (USD). Hal ini perlu kita perhitungkan karena berhubungan secara langsung terhadap nilai tukarnya nanti.

Contoh 1
Anda mempunyai modal didalam akun trading sebesar $5,000 dan ingin berdagang pasangan mata uang EUR/USD. Jumlah risiko yang bisa Anda terima adalah sebesar -200 Pips atau sebesar 1% dari modal Anda tadi.

Berdasarkan jumlah modal yang tersedia didalam akun trading beserta dengan besarnya risiko yang mampu ditanggung maka kita dapat menghitung jumlah kontrak perdagangan dengan tepat. Yaitu sebagai berikut,

Besarnya nilai risiko yang mampu ditanggung adalah $5,000 x 1% = $50

Kemudian kita bagi nilai risiko ini dalam satuan per pips sehingga menjadi $50/200 pips = $0,25/pips

Jadi ketika harga bergerak berlawanan dengan perkiraan kita maka kita akan rugi sebesar -$0,25 untuk setiap pips nya.

Terakhir kita kalikan nilai per pip tadi dengan nilai perbandingan unit/pip pasangan mata uang EUR/USD yang sudah diketahui nilainya yaitu $1 per pip untuk 10K unit (untuk mini lot).

Volume = $0,25 pip x [(10K unit EUR/USD)/($1 per pip)] = 2500 unit

Jadi Anda harus membuka posisi trading pasangan mata uang EUR/USD sebesar 2500 Unit.

Tetapi pada kenyataannya Anda tidak perlu susah payah melakukan perhitungan secara manual seperti diatas karena didalam platform trading semuanya sudah dihitung secara otomatis. Kita hanya perlu memasukkan berapa jumlah kontrak yang diinginkan kemudian akan nampak berapa besarnya nilai risiko per pip.

cara menentukan volume kontrak trading forex

Ketika Anda sudah tahu berapa besarnya nilai risiko per pip (dalam contoh $0,25 per pip) yang berani ditanggung maka yang perlu Anda lakukan hanyalah memasukkan nilai volume pada kolom Amount (K).

Karena contoh tersebut adalah menggunakan akun mikro (milik Saya) maka jumlahnya adalah 2,5K untuk memperoleh risiko $0,25 per pip.

Ingat loh ya! diatas adalah contoh akun Mikro bukan Mini!!!! karena akun Saya masih Mikro belum Mini atau Standard :)

Saya pribadi biasanya hanya mengatur besarnya risiko tidak lebih dari $0,1 per pip karena instrument yang Saya perdagangkan sangat volatile sehingga dengan begitu Saya mampu menahan gejolak pergerakan harga antara 200 pip s/d 500 pip atau sekitar $20 s/d $50.