Daftar Saham Sub Sektor Wood Industry Atau Industri Kayu

Daftar saham sub sektor wood industry atau industri kayu adalah saham perusahaan yang unit usahanya adalah mengolah bahan baku kayu menjadi beberapa jenis produk bernilai lebih tinggi.
Daftar Saham Industri Kayu
Daftar Saham Industri Kayu

Perusahaan yang berkecimpung di industri ini tidaklah banyak terutama yang sahamnya terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI).

Kenapa? Karena mungkin nggak mudah mencari bahan dasar kayu.

Sekarang ini banyak sekali kampanye yang menyuarakan larangan penebangan hutan secara liar. 

Kenapa? Karena menebang hutan secara liar dapat merusak ekosistem lingkungan.

Banjir dan tanah longsor siap mengintai daerah yang hutannya ditebang tanpa dilakukan reboisasi atau penanaman pohon.

Kamu pengen daerah kamu terkena bencana karena hal seperti ini? Nggak kan...

Daftar Saham Sub Sektor Wood Industry Atau Industri Kayu

Berikut adalah perusahaan pengolah kayu yang sahamnya terdaftar di papan Bursa Efek Indonesia (BEI).

NoKode SahamNama Perusahaan
1 SULI PT SLJ Global Tbk
Menara Bank Danamon Lantai 19, Jl. Prof. Dr. Satrio Kav E IV/6,
Mega Kuningan, Jakarta 12950
www.sljglobal.com
2 TIRT PT Tirta Mahakam Resources Tbk
Gapura Prima Office Tower (The Bellezza) Lt. 20
Jl. Let. Jend. Soepeno No. 34, Arteri Permata Hijau
Jakarta Selatan, 12210, Indonesia
www.tirtamahakam.com

Berdasarkan data dari BEI, hanya terdapat dua buah perusahaan pengolah kayu yang sahamnya tercatat dan diperdagangkan di pasar modal.

Sehingga jika kamu tertarik membeli saham perusahaan kayu maka kamu dapat dengan mudah memilih saham perusahaan mana yang berkinerja terbaik.

Asal kamu tahu saja bahwa kelompok usaha ini termasuk kelompok usaha basic industry yang artinya produk mereka masih akan dipakai oleh industri lainnya.

Meskipun banyak sekali kampanye yang menyerukan larangan menebang pohon tetapi kebutuhan manusia terhadap produk berbahan kayu tidak bisa dihindarkan.

Misalkan saja jika kamu baru bangun rumah atau renovasi rumah.

Kamu pasti memerlukan perlengkapan rumah tangga seperti meja, kursi, lemari, kitchen set, dan lain sebagainya untuk memenuhi rumah kamu.

Dan hampir semua peralatan rumah tangga tersebut berbahan kayu.

Sebenarnya menebang pohon tidak masalah dilakukan asalkan dilakukan sesuai dengan peraturan pemerintah dan dibarengi dengan kegiatan reboisasi.

Sehingga yang namanya pohon tidak pernah berkurang atau habis dan menimbulkan bencana alam.

Faktor Penggerak Pergerakan Harga Saham Wood Industry Atau Industri Kayu

Jika kita berbicara tentang faktor penggerak saham maka kita sedang membahas tentang faktor penggerak dari sisi fundamental perusahaan dan teknikal pasar modal.

Semakin besar kebutuhan manusia terhadap produk berbahan kayu dan semakin sedikitnya produk kayu tersebut di pasar maka semakin besar keuntungan yang bisa diperoleh industri kayu.

Untuk mengetahui kinerja perusahaan maka kamu bisa mempelajari laporan keuangan yang mereka sampaikan ke publik secara rutin per kuartal.

Pilihlah perusahaan berkinerja terbaik, kenapa? karena semakin baik kinerja perusahaan maka semakin baik harga sahamnya begitu pula sebaliknya.

Sedangkan jika berbicara tentang faktor teknikal sebenarnya kita sedang berbicara tentang perbedaan persepsi yang terjadi diantara investor dan trader saham dalam hal menilai kewajaran harga saham yang diperdagangkan di pasar modal.

Semakin banyak perbedaan yang terjadi dan semakin banyak investor atau trader saham yang ingin membeli saham perusahaan kayu maka semakin fluktuasi harga sahamnya.

Gimana, masih tertarik membeli saham perusahaan kayu ini.

Jika kamu tertarik membeli sahamnya maka jangan lupa mempelajari laporan keuangan mereka guna mencari perusahaan berkinerja paling bagus.

Sehingga dengan begitu kamu tidak akan pernah salah pilih, karena jika kamu salah pilih maka kemungkinan besar kerugian yang hanya didapat.