Apakah Kopdar Blogger Itu Penting

Kopdar blogger atau istilah lainnya "Kopdar = Kopi darat" adalah sebuah kegiatan kumpul-kumpul atau ketemuan antara orang-orang yang mempunyai hobi sama, yaitu hobi ngeblog. Hmmm. Tapi ngomong ngomong, saya sendiri belum pernah mengikuti kopdar blogger. Entah itu blogger pecinta makanan, atau pun blogger forex/saham.

apakah kopdar blogger itu penting
Kopdar Blogger
Sebenarnya sih kepengen, ikut kegiatan kopdar blogger seperti blogger2 yang lain. Tapi, apakah kopdar blogger itu penting. Sehingga saya harus menghadirinya. Atau bahkan, saya harus mengadakannya.

Istilah kopdar atau kopi darat, sebenarnya sudah pernah saya dengar sejak saya masih kecil. Tapi, itu bukan kegiatan ketemuan seperti sekarang ini (kopdar blogger). Dulu, orang melakukan kopdar melalui radio break break'an atau sms nyasar. Dan, banyak sekali cerita yang muncul. Antara lain, mereka mendapatkan pacar atau bahkan pasangan hidup melalui kegiatan kopdar.

Tapi, bukan karena ada bonus "pacar atau pasangan hidup" loh ya sehingga saya membahas istilah kopdar blogger. Tapi, saya membahas istilah kopdar blogger karena melihatnya dari sisi asas manfaat.

Kalau kita telusuri di search engine google atau yahoo. Banyak sekali istilah muncul yang berkaitan dengan kopdar blogger. Misalnya kopdar blogger pecinta motor, kopdar blogger food lovers, kopdar blogger Tulungagung, dan kopdar blogger yang lainnya (karena, banyak sekali istilah kopdar blogger).

Karena penasaran, saya pun mengambil beberapa contoh hasil kopdar blogger yang dipublish didalam halaman blog mereka (peserta kopdar blogger).

Kebanyakan, hasil kopdar blogger bernilai positif. Dan karena bernilai positif, saya pun jadi kepengen iikut dech.... Bagaimana dengan kamu?

Eiits, tunggu dulu.

Sebelum ikut kopdar blogger seperti ini. Ada beberapa hal yang perlu dipertimbangkan. Kenapa? Biar nggak ada hal yang nggak diinginkan terjadi.

# Kriteria Kopdar Blogger Yang Perlu Diikuti

Ada beberapa kriteria kopdar blogger yang perlu diikuti. Tapi, ini pendapat saya loh ya. Bukan berarti kamu harus mengikutinya. Tapi, setidaknya kamu punya sedikit gambaran tentang kopdar blogger itu seperti apa.
  1. Kopdar blogger harus mempunyai tujuan yang jelas. Sebelum kamu ikut kopdar blogger, silahkan kamu tanyakan pada diri sendiri. Apakah tujuan kopdar blogger tersebut sesuai dengan kebutuhan kamu nggak. Kamu, nggak harus mengikuti kopdar blogger yang tujuannya nggak sesuai dengan kebutuhan kamu. Kenapa? Karena kopdar blogger itu nggak cuman satu jenis.
  2. Kopdar blogger setidaknya harus mempunyai asas manfaat. Nggak cuman menguntungkan pencetus kopdar blogger itu sendiri. Asas manfaat juga harus dirasakan oleh para follower (peserta) kopdar blogger tersebut. Intinya, nggak ada tujuan terselubung.
  3. Melanjutkan kriteria nomer 2 diatas. Setidaknya kamu tahu, bahwa kopdar blogger yang akan kamu ikuti tersebut mempunyai manfaat untuk diri kamu sendiri. Seperti apa?. Setidaknya kamu bisa memiliki teman-teman baru dan tentu kamu akan merasakan atmosfer baru juga.
  4. Jangan pernah ikut kopdar blogger yang isinya penyebar HOAX, Kebencian, Penipuan, atau Kegiatan-kegiatan negatif. Kenapa? yang ada nanti kamu masuk BUI kalau kamu ikut kopdar blogger seperti itu.
  5. Bagaimana jika sudah terlanjur ikut kopdar blogger yang ternyata isinya nggak sesuai kriteria? Ya, jangan kamu ikuti lagi kopdar blogger tersebut jika mereka mengadakan kegiatan serupa di waktu berikutnya. Carilah kopdar blogger yang sesuai dengan kriteria kamu. Tenang saja, masih banyak kok kopdar blogger yang menguntungkan dan sesuai dengan kriteria kamu.
Nah, jika kamu sudah tahu kopdar blogger itu seperti apa. Maka kamu juga harus tahu, apa saja manfaat mengikuti kopdar blogger. Kenapa? Biar kamu nggak kehilangan kesempatan baik jika ternyata ada pengumuman akan diadakan acara kopdar blogger disekitar kamu. 

Dan jika berbicara manfaat. Sebenarnya, kopdar blogger itu mempunyai banyak sekali manfaat. Untuk lebih jelasnya, silahkan kamu baca beberapa poin manfaat kopdar blogger versi Co-founder belajarcuan.com.

# Manfaat Kopdar Blogger Versi Co-founder Belajarcuan[dot]COM

Manfaat kopdar blogger yang bisa dijadikan pertimbangan, apakah akan mengikuti kopdar blogger tersebut atau tidak.
  1. Kopdar blogger mempunyai manfaat menjalin persaudaraan. Jika kamu adalah tipe blogger yang suka menjalin pertemanan maka kamu patut mengikuti kopdar blogger. Tapi ingat, ikutilah kopdar blogger yang mempunyai manfaat positif bagi kamu.
  2. Kopdar blogger bisa digunakan untuk meningkatkan wawasan dan pengetahuan kamu. Kok bisa? bisa donk, biasanya kopdar blogger diikuti oleh berbagai macam tipe blogger. Melalui kopdar blogger, kamu bisa memanfaatkan event ini untuk sharing pengetahuan.
  3. Kopdar blogger bisa digunakan sebagai ajang promosi. Untuk hal ini, kamu setidaknya harus menjadi penyelenggara kopdar blogger dech. Kamu tahu kan, apa yang saya maksud. Ya tentu, kamu harus menyiapkan segala kebutuhan acara kopdar blogger. Mulai dari tempat, susunan acara, dan tujuan kopdar blogger itu sendiri.
  4. Kopdar blogger bisa digunakan sebagai media solidaritas dan kemanusiaan. Kamu, bisa mengumpulkan beberapa blogger yang se-ide dengan kamu. Dan kemudian, kamu bisa mengajak mereka untuk mengadakan kegiatan solidaritas dan kemanusiaan terhadap masyarakat.
Sebenarnya, manfaat kopdar blogger itu masih banyak sekali.

Asalkan bertujuan positif dan memiliki asas manfaat. Maka, kopdar blogger tersebut patut kita ikuti. Tentu, saya sendiri juga akan dengan senang hati mengikutinya juga. Apalagi, jika kopdar blogger tersebut eksis terus karena kegiatan positifnya.

Gimana? Kamu sudah paham kan dengan apa yang saya maksud disini "Apakah Kopdar Blogger Itu Penting".

Terakhir, buat kalian yang membaca tulisan saya ini. Saya tunggu undangan kopdar blogger-nya. Kenapa? Karena dengan senang hati saya akan meresponnya. Khususnya adalah kopdar blogger forex/saham atau pun kopdar blogger Tulungagung dan sekitarnya.